Daftar Blog Saya

Kamis, 10 November 2011

Asal Mengajar Kurang Akurat !


Dalam kemampuan melaksanakan tugas pembelajaran seorang guru diharapkan mampu menciptakan metode/pendekatan yang inovatif pengembangan /pengayaan materi dengan media /alat peraga baru.Guna membangun kemampuan melakukan interaksi dengan siswa di kelas sehingga suasana kegiatan belajar –mengajar lebih optimal.Namun guru pun memiliki kendala:


1. Ketidak mampuan membuat materi pokok ajar dapat dimengerti sesuai tingkat perkembangan siswa ,lantaran materi yang diajarkan terlalu abstrak .Guru tidak memiliki kemampuan untuk menggunakan sumber lingkungan sekitar sebagai contoh kongkrit dari materi yang diajarkan.

2. Guru tidak memiliki ketepatan metodologi yang mengaitkan relevansi materi yang diajarkan dengan kompetensi yang diharapkan sehingga anak menjadi tidak muncul naluri belajarnya seperti lebih berani bertanya,mengungkapkan pendapat,kemampuan daya ingat serta kemampuan menemukan ide atau gagasan baru.

3. Tidak konsisten dalam melaksanakan pengolahan dan analisa penilaian peserta didik,Akibat kompetensi siswa tidak dapat berkembang secara optimal. Pada hal hasil belajar adalah pencapaian tujuan pembelajaran yang dapat meningkatkan pengetahuan,pemahaman,ketrampilan dan sikap mental yang dilalui siswa dalam pengalaman belajarnya.

4. Ketidak sanggupan guru menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar,tidak dapat memberikan jawaban yang memuaskan siswa dengan lancar dan benar .penyampaian materi kurang menarik ,ketidak seuaian materi dengan contoh yang ditampilkan ,penyampaian yang meloncat loncat serta tidak mampu menggunakan alat peraga /media ICT menarik dan sebagaimana mestinya. Membuat siswa tidak jarang menjadi tidak mengerti pelajaran yang diberikan.


bersambung..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar